Jakarta, CNN Indonesia —
Direktur Utama BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti memaparkan bukti masyarakat makin puas dengan layanan jaminan kesehatan nasional (JKN).
Menurut Ghufron, salah satu bukti naiknya kepercayaan masyarakat adalah meningkatnya biaya jaminan kesehatan yang dibayarkan tahun lalu sebesar Rp45,4 triliun menjadi Rp158,8 triliun.
“Tahun kemarin saja contohnya, kepercayaan masyarakat itu meningkatnya tajam sekali terhadap BPJS, kepuasannya meningkat, utilisasinya itu meningkat tajam sehingga tahun kemarin kami mengeluarkan tambahan (biaya) saja Rp45 triliun,” ujar Ali dalam podcast Money Honey CNNIndonesia, Rabu (22/5).